Keramat 2: Carubang Larang (2022)
Sinopsis:
Bermula dari Arla, Jojo dan Maura yaitu para mahasiswa semester akhir yang hendak melakukan riset tugas akhir. Mereka melakukan perjalanan dari Jakarta menuju salah satu tempat di Cirebon bersama Umay dan temannya yang juga sedang membuat dokumenter. Suasana aneh sudah terasa sejak diperjalanan menuju Cirebon dan semakin kacau ketika ada larangan yang dilanggar…
Kesan:
Yak, lanjutan movie horror Indonesia Keramat! Benar-benar lanjutan loh karena saya terkejut dengan plot cerita yang senada juga bintang tamu dari para pemeran Keramat 1 di dalam movie Keramar 2 ini. 2 jempol untuk tim produksi Keramat.
Walau ceritanya senada tapi para karakternya lebih beragam dan kekinian. Keramat 2 menjanjikan jembatan antara film horor dengan generasi sosmed kekinian. Lokasi kejadian untuk seri documenter pun baru yaitu di Cirebon yang mempunyai sejarah panjang Tari Topeng. Sangat lokal dengan unsur budaya yang diperkenalkan kembali pada generasi-generasi muda kekinian. Media film yang mengingat, mempraktekkan dan melestarikan budaya lokal kepada masyarakat lebih luas.
Penjabaran nilai pribadi dari saya, yaitu:
+ CG Animasi 7/10. Ada beberapa adegan sulit yang cukup menarik dari segi sinematik. Film seram yang tidak hanya seram tapi kekinian!
+ Aksi 6/10. Beberepa adegan kejar-kejaran.
+ Plot cerita 7,5/10. Plot cerita lokal dengan tambahan budaya lokal yang kental. Plot cerita juga lambat dan lumayan sederhana untuk dapat dimengerti oleh generasi muda lebih luas. Oh ya, Keramat 2 ini banyak mengunakan istilah dan media yang akrab di generasi sosmed.
+ Karakter 7/10. Keramat 2 menghadirkan tidak hanya generasi sosmed tapi generasi muda yang dekat dengan klenik. Para karakternya pun berusia muda antara kuliah dan usia produktif. Rating umur dari saya yaitu 15+.
+ Humor 6/10. Komedi ala anak-anak sosmed. Peringatan ada banyak kata-kata kasar di dalam Keramat 2.
+ Gore & horor 7/10. Ada darah tapi diambil dengan durasi yang tidak lama dan BANYAK penampakan seram. (1-10, 1 yang paling tidak gore & 10 sangat gore)
+ All over 7/10 untuk Keramat 2 yang saya nikmati dengan santai di Netflix sambil pegang bantal. Hahaha, walau sudah menonton banyak film horor tetap saja ada perasaan kaget dengan penampakan-penampakan yang ada.
Karakter favorit? Kali ini saya menyukai karakter Ute yang diperankan dengan epik oleh Lutesha Shadewa. Ute merupakan karakter paranormal yang merupakan teman dari Ajil dan Keanu serta berusaha menyelamatkan mereka.
Apakah bisa menonton Keramat 2 tanpa menonton Keramat 1? Tentu bisa. Namun saya sarankan untuk menonton Keramat 1 dulu. :)
#netflix #keramat2 #keramat2carubanglarang #horrorindonesia #filmhoror #filmindonesia #kanareview
Komentar
Posting Komentar