The Last of Us (2023)
Episode: 9
Sinopsis:
The Last of Us bercerita tentang kehidupan setelah terjadinya wabah mirip seperti zombie. Diceritakan pada tahun 2003, jamur menginfeksi otak manusia hingga membuat yang terinfeksi menjadi haus darah dan mudah menginfeksi orang lain. Kondisi ini memicu pandemi global dan menyebabkan kehancuran peradaban. 20 tahun kemudian, seorang penyelundup bernama Joel Miller (Pedro Pascal) tidak sengaja mengawal Ellie Williams (Bella Ramsey) untuk melintasi Amerika Serikat pasca-apokaliptik. Berhasilkan Ellie mencapai tujuannya?
Kesan:
Amazing series based on game The Last of Us. 9 Episode yang padat dan mengagumkan secara sinematik dan cerita. Saya sangat puas dan sangat menikmati setiap episode The Last of Us. Ceritanya, wow. Tidak hanya terdiri dari satu sudut pandang saja tapi dari beberapa sudut pandang. Bukan hanya tentang kejar-kejaran antara para zombie jamur tapi juga tentang ‘menjadi manusia’ paska kehancuran peradaban.
Setiap Episode memiliki pembuka yang juga menajubkan. Penjelasan tentang jamur, bagaimana infeksi jamur tersebut tidak ada obatnya dan bagaimana jamur menyebabkan kehancuran peradaban. Beberapa ester egg dari game dan beberapa perubahan yang malah meningkatkan pengalaman ketika menonton. The Last of Us is masterpiece at least for me. Namun nilai imdb juga 9,0 dan Tomatoes 96% segar!
Wow, Pedro Pascal menjadi Joel itu klop banget. Saya suka Pedro Pascal semenjak Game of Throne terus berlanjut pada seri The Mandalorian. Btw, The Mandaloria season 3 sudah mulai tayang di Disney+. Sedangkan The Last of Us ini tayang di HBO. Level kesukaan saya pada om-om satu ini meningkat tiap tahunnya <3. Akting tidak perlu diragukan lagi. BERHASIL MEMBUAT BAPER!
Artis muda Bella Ramsey juga berperan dengan hebat menjadI Ellie. Muda, energik dan manusiawi. Tidak mudah seorang anak perempuan untuk hidup setelah wabah jamur melanda. Ellie yang memiliki traumanya sendiri ini akhirnya menemukan sosok ayah pada diri Joel. Joel pun akhirnya luluh dengan sikap Ellie dan mengorbankan…dunia…?
Penjabaran nilai pribadi dari saya, yaitu:
+ CG sinematografi 9/10. Sinematiknya, WOW. Terlihat sederhana dan membosankan padahal pengambilan setiap adegannya dipikirkan dengan baik. Sinematik yang rapi dengan sudut yang membuat penasaran.
+ Scoring 8/10. Like GoT, visual dan lagu pembuka The Last of Us sunguh ikonik.
+ Aksi 9/10. The Last of Us tidak hanya memiliki adegan kerjar-kejaran dengan zombie jamur tapi juga kejar-kejaran dengan manusia lain.
+ Plot cerita 9/10. Everything is on point! Cerita tentang para manusia dalam keadaan terburuk mereka hingga mengambil jalan-jalan kehidupan yang buruk. Para penyintas ini berjuang untuk hidup dengan cara apapun atau dengan cara terbaik yang bisa mereka dapatkan.
+ Karakter 9/10. Yang saya suka dari karakter-karakter The Last of US adalah karakternya tidak dua dimensi tapi manusiawi dan memiliki hasrat bertahan hidup. Masing-masing karakter punya trauma mereka sendiri. Trauma itu bisa diajak berdamai atau menelan mereka tergantung keteguhan dan perjalanan hidup tiap karakter.
+ Perkembangan karakter 10/10. Kenapa? Karena perkembangan katakter banyak membuat kejutan. Apalagi yang tidak bermain game The Last of Us. Tiap episode punya karakter yang mengejutkannya sendiri. Wow, mindblowing banget.
+ Humor 7/10. Ellie membawa humor remaja ditengah ketegangan kehidupan bertahan hidup.
+ Gore 8/10. Seri pascabencana yang gore tapi sinematiknya bagus sehingga tidak terlalu menjijikkan ketika menonton. Rapid an menarik. (1-10, 1 yang paling tidak gore & 10 sangat gore)
+ All over 9/10 karena sesuka itu saya dengan seri The Last of Us. Para pemainnya mengagumkan, naskahnya brilian dan eksekusinya mindblowing. Seri yang amat enak dan bisa ditonton ulang lagi.
“Joel, Save Who You Can Save.” – Theresa ‘Tess’ Servopoulos
#HBO #thelastofus #seriesreview #pedropascal #bellaramsey #baseongame #thriller #zombie #apocalyse #kanareview
Komentar
Posting Komentar